WISUDA SARJANA KE-32 DAN PASCASARJANA KE-26 STT JAFFRAY JAKARTA

, , No Comments

“Menjunjung Integritas dalam Membangun Peradaban Toleran di Tengah-Tengah Konteks Pluralitas”.

Senyum Sumringah memancar dari wajah-wajah nan bahagia.  Bertahun-tahun mereka bergelut dengan buku, hari ini menjadi titik puncak nan menggembirakan.  Gelar sarjana menjadi penanda raihan belajar mereka.    

Sejumlah 43 mahasiswa Sekolah Tinggi Theologi Jaffray Jakarta hari ini (19/01) diwisudakan.  Terdiri dari 21 Sarjana, Jurusan Teologi atau pendidikan Agama Kristen (PAK) dan 22 Program Magister, Jurusan Teologi atau PAK.  Dari antara 43 wisudawan-wisudawati terdapat 4 orang yang mendapat predikat cum laude masing-masing 2 orang dari Program Sarjana (Solagratia Christine Hia, S.Th. dan Suniati Harefa, S.Pd.K.) serta 2 orang dari mahasiswa Program Pascasarjana (Hilton Fakta Gemar Sarumaha, M.Th. dan Meliasa Lahagu, M.Pd.K.).

Wisuda Sarjana ke-32 dan Pascasarjana ke-26 Sekolah Tinggi Theologi Jaffray Jakarta Tahun 2015 ini menggambil Tema “Menjunjung Integritas dalam Membangun Peradaban Toleran di Tengah-Tengah Konteks Pluralitas”.  Tema sama yang diuraikan dengan begitu jelas dan gamblang oleh Ketua STT Jaffray Jakarta Dr. Yakob Tomatala dalam penyampaian Orasi ilmiahnya.   Tema ini, menurut Dr. Tomatala, merupakan rangkaian gagasan konseptual mendasar berkelanjutan yang menegaskan bahwa hanya mereka yang berintegritaslah yang dapat menjadi pilar-pilar untuk membangun peradaban yang toleran. 

Lebih lanjut, Dr. Tomatala  menyatakan, bahwa “keharusan bertoleransi ini”  juga memperlihatkan bahwa panggilan Allah bagi gereja-Nya untuk bertoleran terhadap sesama sebagai bagian tidak terpisahkan dalam mewujudkan misi-Nya.  Dalam perspektif “misiologis” keharusan bertoleransi ini merupakan urgensi kekinian yang menempati urutan prioritas bagi Gereja yang sedang terutus oleh Tuhan ke dalam dunia (Yohanes 17:18; 20: 21).  Wisuda yang mengetengahkan upaya mendukung pembangunan peradaban toleran ini, dapat dianggap sebagai nesesitas (necessity) atau keharusan panggilan.

Wisuda yang digelar di Gedung Gereja Kemah Injil Indonesia, Jakarta Pusat, Jl. Jambrut No.24, Senen, Kota Jakarta Pusat, juga dihadiri perwakilan dari gereja-gereja mitra, khususnya Gereja Kemah Injil Indonesia, sebagai penyelenggara STT Jaffray Jakarta.  Dalam sambutannya, Ketua Umum Gereja Kemah Injil Indonesia, dibacakan Sekretaris Umum, Pdt. Sebinus Luther, M.Th. berharap besar  wisudawan dan wisudawati kelak menjadi pribadi hamba Tuhan yang berintegritas dan terutus sebagai pribadi yang solider dan siap untuk hidup bertoleransi dengan segenap anak bangsa di mana saja Tuhan tempatkan. 
Hadir pula Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Kristen Kementerian Agama RI, Dr. Oditha Hutabarat. Di Hadapan seluruh Civitas Akademika Stt Jaffray Jakarta, Dr. Oditha menyampaikan harapan dan doa, kiranya Tuhan, Sang Raja Gereja yang membimbing dan menguatkan serta memberi kemampuan kepada para wisudawan-wisudawati dalam mengemban tugas mulia yang telah menanti untuk menjadi pemimpin yang cerdas tetapi dapat melayani sesuai dengan kemajemukan dan konteks masyarakat Indonesia.

STT Jaffray Jakarta dan Keunikannya

STT Jaffray Jakarta berdiri atas visi dan prakarsa Dr. Robert A. Jaffray (misionaris The Christian and Missionary Alliance) yang menempatkan pendidikan sebagai salah satu pilar pelayanannya di Indonesia.  STT Jaffray Jakarta dimulai pada tanggal 6 Februari 1984 oleh Dr. Yakob Tomatala dan oleh anugerah Tuhan, saat ini, mahasiswa aktif STT Jaffray Jakarta berjumlah 150 yang berasal dari berbagai denominasi gereja di Indonesia bahkan dari luar negeri.  Sejak kelahirannya sampai acara wisuda tahun 2015 ini telah menamatkan sebanyak 1270 alumni yang tersebar di seluruh Indonesia bahkan beberapa negara di Asia, Amerika, Eropa, dan Australia. 
Program Sarjana dan Pascasarjana STT Jaffray Jakarta Terakreditasi pada BAN PT dan pada DBK Kementerian Agama RI.
Visi STT Jaffray Jakarta adalah menjadikan STT Jaffray Jakarta mandiri dalam pendidikan teologi alkitabiah, kontekstual dalam penelitian, dan holistik dalam pengabdian masyarakat. STT Jaffray Jakarta mengutamakan keandalan akademik, integritas karakter, dan keunggulan kompetensi lulusan.
(Pdt. Nasokhili Giawa/Wakil Ketua II STT Jaffray Jakarta)
Editor: Slawi

0 komentar:

Posting Komentar